Beauty

[Beauty][bsummary]

Health

[Health][bsummary]

Fashion

[Fashion][bsummary]

Lifestyle

[Lifestyle][twocolumns]

Celebrity

[Celebrity][bleft]

Parenting

[Parenting][bsummary]

Community

[Community][bsummary]

Enterpreuner

[Enterpreuner][twocolumns]

Culinary

[Culinary][bsummary]

Travelling

[Travelling][twocolumns]

4 Barang di Rumah Ini Paling Jarang Dibersihkan



FEMINIA-Beberapa hal paling kotor di rumah adalah barang yang paling sering digunakan dan paling jarang bersihkan, menurut ahli. Sebut saja seperti remote di tangan, sarung bantal di wajah, serta keset kamar mandi di bawah kaki Anda.

Untuk itu, pembersih profesional Bailey Carson mengungkap barang-barang di rumah yang kemungkinan paling banyak mengandung kuman dan bakteri, serta bagaimana cara membersihkannya.

Berikut barang-barang yang paling kotor di rumah dan cara membersihkannya, seperti dilansir Insider.

Spons dapur

Hal yang paling kotor di dapur adalah spons pencuci piring. Meski direndam dalam air dan sabun, tapi spons menggosok seluruh piring kotor dengan kuman serta sisa makanan kemungkinan menempel.

Tidak heran bila kemudian barang tersebut menjadi salah satu yang paling kotor.

Carson mengatakan spons dapur adalah tempat berkembang biak bagi hampir 400 spesies bakteri yang bertahan di celah-celah mereka.

"Orang-orang sering kali mencoba memanfaatkan spons mereka secara maksimal, dan baru akan membuangnya setelah rusak atau ada kotoran yang terlihat," kata Carson.

Ada pula yang tetap mencoba membersihkan spons mereka. Namun menurut Carson, cara itu hanya akan memperburuk pertumbuhan bakteri.

Dia lantas merekomendasikan untuk mengganti spons Anda dengan yang baru setiap dua minggu.

Remote TV dan AC

Carson mengatakan bahwa remote TV dan AC adalah hal yang paling menjijikkan di sebagian besar ruang keluarga, bahkan jika Anda tidak banyak menonton TV.

Seringkali, semua orang di rumah menyentuh remote, dan sering kali terlewatkan dalam hal pembersihan yang menyebabkan kuman menumpuk seiring waktu.

Untuk memerangi penumpukan kuman, Carson merekomendasikan untuk membersihkan remote Anda sekali sehari atau setidaknya sekali setiap beberapa hari menggunakan produk dengan pemutih atau alkohol.

Jika Anda menggunakan pemutih, campurkan empat sendok makan ke dalam satu liter air untuk larutan Anda; jika Anda menggunakan alkohol, gunakan setidaknya 70 persen alkohol isopropil.

Lepaskan baterai dari remote Anda. Kemudian, celupkan kain sekali pakai ke larutan desinfektan Anda dan seka bagian terluar benda tersebut.

Untuk area yang sulit dijangkau di sekitar tombol, gunakan kapas yang telah dicelupkan ke dalam disinfektan.

"Jika ada puing-puing keras yang masuk lebih dalam ke dalam, Anda bisa membersihkannya dengan sikat gigi kering atau tusuk gigi," kata Carson.

Keset kamar mandi

Di kamar mandi, Carson mengatakan bahwa keset mungkin menjadi barang paling kotor.

"Meskipun hal ini mencegah lantai kita menjadi becek, penumpukan air yang berulang jika tidak ditangani dapat menyebabkan pertumbuhan jamur," kata Carson.

Menurutnya, prang biasanya mencuci keset kamar mandi mereka sekali atau dua kali setahun. Namun, keset kamar mandi seharusnya dicuci setiap beberapa bulan agar tidak berjamur dan bebas bakteri.

Jika keset kamar mandi Anda bisa dicuci dengan mesin, membersihkannya cukup mudah: cukup lipat menjadi dua dan masukkan ke mesin cuci dan pengering.

Sarung bantal

"Sarung bantal sebenarnya adalah salah satu barang paling kotor di rumah Anda," kata Carson kepada Insider, seraya menambahkan bahwa sarung bantal dapat mengakumulasi sekitar tiga juta bakteri koloni per inci persegi hanya setelah satu minggu dipakai tidur.

Untuk memastikan tidur yang aman dan bersih, Carson menyarankan agar mencuci sarung bantal setiap minggu.(mr/cnn)